Tuesday, April 30, 2013

Subhanallah, Ya Allah Tuhanku.... Aku merindukan-Mu dan kitab suci-Mu

Malam ini, tepatnya tanggal 30 April 2013 pukul 23:14 aku baru saja selesai mengerjakan shalat fardhu isya. Malam ini sepi, hampa rasanya. Beberapa puluh menit yang lalu, aku diingatkan oleh siaran di tv tentang sepasang suami istri yang subhanallah shaleh dan shalehahnya. Melihat wajah mereka saja, saya langsung bergegas untuk mengambil air wudhu, subhanallah...... Apa yang menyebabkan pasangan sejati itu terlihat sempurna di mataku?
Tak lama kemudian, aku langsung bergegas untuk menggosok gigi, mencuci mukaku yang sudah lelah terkena debu dan asap di siang hari ini, dan tak lupa aku pun mengambil air wudhu. Ya Allah, sesungguhnya aku ingin tampak terlihat suci dimatamu. Lalu, sehabis dari kamar mandi, aku pun berjalan belasan langkah menuju musholla tempat aku biasa beribadah. Ku pakai mukena yang telah menunggu untuk dipakai oleh ku. Tak lupa juga, aku memakai bawahan mukena berupa sarung, ini memang tradisi keluarga nenek ku. Ku lafalkan niat shalat fardhu isya dalam hatiku, "Ushalli fardhu isya'i arbaa rakataini mustaqbilal qiblati adaan lillahitaala". Sampai akhirnya ku tutup shalat ku dengan attahiyat akhir dan juga do'a yang senantiasa aku panjatkan kepada-Mu untuk kesehatan dan keselematan keluargaku. Dan akupun berdo'a untuk kelangsungan hidupku. 
Setelah selesai berdoa, akupun mengambil sekumpulan batu bulat yang jumlahnya lebih dari 99, yap.. itu adalah tasbih. Kuucapkan kata-kata tasbih dengan ikhlas dan mengharapkan ridhaMu, ya Allah ya Tuhanku. Akupun merasa sepi dan hampa malam ini. Di musholla terasa tak seperti biasanya, seperti ada magnet yang menarikku untuk tetap berdiam diri di tempat ibadah ini.... dan akupun melihat ke bagian tembok atas sebelah kiri. Disana terdapat rak buku, rak tempat menyimpan kitab suci yang paling benar di dunia, Al-Quran dan juga tempat menyimpan buku dan novel islami milik nenek.
Akupun mengambil Al-Quran yang biasa aku pakai untuk mengaji. Subhanallah..... aku kangen, merindukanMu dan kitab suciMu ini ya Allah. Batinku pun merasa bahagia seketika memegang Kitab Suci ini. Kubacakan ayat demi ayat dan surat demi surat. Subhanallah, tenang sekali rasanya.. Jujur, sudah lumayan lama aku tidak membaca Al-Quran dimalam yang sunyi dan sepi. Akupun merasa tentram dan damai dibuatnya, seakan-akan ada magnet yang terus menarikku dengan Al-Quran ini. Selesai membaca Al-Quran, akupun memanjatkan do'a lagi dan meminta maaf kepada-Mu. Karena akhir-akhir ini aku jarang membacakan ayat ayat suci dalam Al-Quran dan memohon maaf atas kekhilafan yang telah diperbuat. Ya Allah maafkanlah aku.
Sehabis mengaji, aku pun menaruh Al-Quran ke dalam rak buku lagi. Dan melipat mukena dan sarung dan menaruhnya di atas kursi tempat nenek duduk untuk melaksanakan ibadah shalat. Akupun keluar dari Musholla dengan perasaan yang sedih. Sedih memang meninggalkan hal paling suci sedunia. Yabegitulah.. tak lama, aku membuka laptop ku dan langsung mengunjungi web ini, blog pribadiku sendiri. 
This late night, aku bahagia sekali ya Allah... bisa mengadakan hubungan spritual dengan-Mu lagi. Semoga, hari-hari kedepan aku bisa menjalankan ibadah setentram hari ini, Amiiin. Oh ya, besok.. ya sekitar 30 menit lagi bulan berganti, yap.. besok itu tanggal 1 Mei. Subhanallah, waktu yang paling aku tunggu. Sekarang, ada dua hal yang membuatku bahagia di awal bulan, alhamdulillah..
Ya Allah, maafkanlah aku. Sesungguhnya kesempurnaan hanyalah milik-Mu. Ya Allah.. jadikanlah hamba-Mu ini hamba yang tidak kufur nikmat. Jadikan hamba pribadi yang baik yang dapat menjadi contoh bagi orang lain. Ya Allah.. ku mohon untuk senantiasa membimbing hamba di jalan-Mu, dan selalu memberikan petunjuk yang benar. Sehatkanlah kedua orang tuaku, keluargaku, guru-guruku, teman-temanku dan aku. Dan jangan lupa untuk senantiasa membimbing kami dijalan yang benar. Amiiiin.....
Terimakasih ya Allah! :-)

No comments:

Post a Comment